NASIONALNEWSPERISTIWA

Diduga Mabuk, Pengemudi Ayla Tabrak Tiang Traffic Light di Surabaya

Sabtu, 05 Desember 2020, 05:08 WIB
Last Updated 2020-12-04T22:08:39Z

 

Satlantas Polrestabes Surabaya melakukan evakuasi korban kecelakaan.

SURABAYA-BERITAGAMBAR.COM

Diduga mengendara dalam pengaruh alkohol alias mabuk, satu mobil Daihatsu Ayla menabrak tiang traffic light di perempatan Pucang, Gubeng, Surabaya, Junat (4/12) sekira pukul 23.00 Wib.


Salah satu saksi mata, Trio, mengatakan warga segera mendekat saat mobil itu menabrak tiang TL. Warga menyuruh yang ada di dalam mobil segera keluar. Ada tiga pemuda yang ada di dalam mobil.


Namun saat ditanya oleh warga tentang kejadian itu, mereka menjawab tidak jelas. Diduga tiga pemuda itu mabuk.



"Saat ditanya, tidak ada yang mengaku. Karena orangnya mabuk semua. Tadi banyak orang yang teriak-teriak bau minuman, bau minuman," kata Trio.


Dari pantauan detikcom, tiga orang pemuda dengan menggunakan kaus warna putih terlihat duduk di sekitar Jalan Pucang dan dijaga oleh petugas polisi. Dari nada omongannya, mereka terdengar meracau. Mereka juga berjalannya sempoyongan.


Ketiganya dibawa ke Polsek Gubeng untuk dilakukan pendataan. Mobil Ayla kemudian diderek oleh mobil unit Lantas Polrestabes Surabaya.


Kapolsek Gubeng Kompol Palma Pahlevi belum bisa memastikan apakah pemuda yang ada di Ayla mabuk atau tidak. "Belum, kami belum tahu," kata Palma.


Sebuah mobil Daihatsu Ayla menabrak tiang traffic light di perempatan Pucang, Gubeng. Sebelumnya, LCGC itu sempat menabrak mobil lain dan orang menyebrang jalan.(dtc)


TRENDINGMore