ASLABNEWSSAMOSIR

Libur Natal, Tempat Wisata di Samosir Dipadati Pengunjung

Sabtu, 26 Desember 2020, 20:35 WIB
Last Updated 2021-04-16T08:52:51Z
Objek wisata pantai Sigurgur di Simanindo, Kabupaten Samosir ramai dikunjungi wisatawan. 


SAMOSIR-BERITAGAMBAR.COM

Meskipun ditengah pandemi virus Covid-19, Pulau Samosir sebagai destinasi (tujuan) wisata ternyata tidak kalah pamor dibanding Pulau Dewata, Bali. Sebab, keindahan Danau Toba ini mampu menyedot perhatian pengunjung berlibur ke Pulau Samosir.


Pengunjung tampak memadati berbagai objek wisata di Kabupaten Samosir.  Mulai dari pemandian air panas Pangururan, penjualan souvenir di Tomok, objek wisata pantai Sigurgur. Pengunjung yang didominasi dari Provinsi Riau, Asahan, Medan, Labuhanbatu dan Tanjungbalai.


Pengunjung seakan tak puas menikmati keindahan alam saja, namun pengunjung juga tampak berburu souvenir baju, gelang, topi yang berbordir Danau Toba dan Samosir Islands.




Kendaraan roda empat milik pengunjung memasuki kapal motor penyeberangan (KMP) Sumut II menuju Samosir.

Objek wisata pemandian air panas atau hotspring dan Pantai Pasir Putih Parbaba ramai dikunjungi wisatawan. “Kami datang untuk refreshing. Berenang di pantai Pasir Putih Parbaba bersama keluarga sudah menjadi semacam kewajiban bila berkunjung ke Samosir,” ujar Rumondang Sinaga dari Medan, Sabtu (26/12 di Pantai Sigurgur.


 

Pengelola Objek wisata Sigurgur, Joly Sulaiman Sitanggang, engatakan bahwa pengunjung ramai. Tetapi pengunjung didominasi perantau dari Samosir yang pulang kampung untuk memperingati Hari Natal 2020. “Lumayanlah jumlah pengunjung, penjualan makanan dan minuman semasa liburan panjang juga meningkat drastis dari hari biasa,” ujarnya.


Hal senada juga diutarakan pedagang makanan di objek wisata air panas Pangururan. Lasma Sigalingging, pengusaha air panas Usaha Kita mengatakan, tingkat kunjungan lumayan ramai. “Hanya saja libur Natal ini tidak seramai musim libur Natal dan Tahun Baru 2019,” jelas Lasma.


Bupati Samosir, Rapidin Simbolon, meskipun seluruh dunia sedang dilanda pandemi  virus mematikan Covid-19, objek wisata di Samosir tetap bergeliat dikunjungi wisatawan domestik.

Pemkab Samosir, untuk menghindari klaster baru,  pengelola objek wisata kita himbau untuk menerapkan protokol kesehatan yaitu, pakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan. 


Pemerintah Kabupaten Samosir terus berias diri mempercantik sarana dan prasarana ke lokasi objek wisata. “Mulai dari menyediakan papan petunjuk arah dan papan informasi sampai pembenahan jalan terus dillakukan untuk menarik minat wisatawan untuk datang,” ujar Simbolon.(BG/TS)




TRENDINGMore