Stakeholder Kabupaten Samosir bergambar bersama saat acara Musrenbang RKPD Kabupaten Samosir TA 2022. |
SAMOSIR-BERITAGAMBAR :
Plh Sekda Samosir, Lemen Manurung menutup Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Samosir untuk Tahun 2022 Jumat (26/3) di Hotel JTS Pangururan.
Ada 6 program prioritas pembangunan Samosir diputuskan pada Musrenbang RKPD itu.
Hal ini tertuang dalam berita acara musrenbang yang ditandatangani Plh Sekda Lemen Manurung, Asisten, Kepaka Bappeda, beberapa kepala dinas dan camat serta tokoh masyarakat.
Percepatan visinya untuk Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2005-2025 yakni “Samosir Menjadi Daerah Tujuan Wisata Internasional 2025” yang memerlukan program pembangunan sektor pariwisata, pertanian serta UMKM. “Maka di tahun 2022 diutamakan pemulihan perekonomian masyarakat akibat dampak pandemi Covid-19, mengingat sektor inilah yang menjadi penggerak perekonomian daerah,” ujar Lemen.
Musrenbang yang digelar dua hari itu, selain pertemuan tatap muka, digelar juga zoom meeting (pembahasan dalam jaringan) dengan narasumber dari pemerintah propinsi Sumatera Utara.
Keenam program prioritas di antaranya pendidikan, adanya ruang perpustakaan, BPJS gratis, jamkesda, kearifan lkokal, lembaga adat, industri pariwisata, oibjek-objek dan even wisata, pembangunan sanggar seni, membangun bank sampah dan rumah kompos maupun peningkatan berbagai saerana publik dan fasilitas-fasilitas KSPN – Kawasan Strategis Panwisata Nasional. Ada juga rencana pembangunan GOR dan lainnya.(BG/TS)