Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon, menandatangani deklarasi bebas Narkoba. |
SAMOSIR-BERITAGAMBAR :
Kepolisian Resor (Polres) Samosir mengikuti kegiatan bertopik Deklarasi Tolak Narkoba menuju Sumut bersinar, di Polres Samosir, Rabu (14/4).
Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon, memimpin langsung Deklarasi Tolak Narkoba.
Pada kesempatan ini, Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH bersama sejumlah undangan, membacakan Deklarasi Tolak Narkoba. Yang isinya, Kami masyarakat Sumatera Utara bersama Pemerintah berkomitmen menolak segala bentuk penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, dimulai dari diri sendiri, keluarga dan masyarakat guna terwujudnya lingkungan yang bersih dari penyalahgunaan narkoba.
Selanjutnya, mendukung dan mendorong upaya pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Juga berperan aktif memberikan informasi adanya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba serta edukasi tentang bahaya narkoba.
Mewujudkan masyarakat yang berpola pikir dan berpola tindak untuk menangkal bahaya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Serta menggelorakan semangat tolak narkoba guna mewujudkan Sumatera Utara bersih narkoba, dalam rangka menyelamatkan generasi bangsa.
Usai deklarasi, dilanjutkan dengan penandatanganan, diawali Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH, selanjutnya Kajari Samosir diwakili Kasi Pidum Kenan Lubis, SH MH, Kalapas Pangururan Herry Simatupang, Kasat Narkoba Iptu Natar Sibarani, Danramil Pangururan diwakili Serda T. Sihotang, perwakilan OKP dan pers.(BG/TS)