Alat berat excavator Dinas PU Kabupaten Samosir, melakukan pembukaan jalan. |
SAMOSIR-BERITAGAMBAR :
Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Pekerjaan Umum Samosir melaksanakan pembukaan jalan strategis Pangasean - Sitamiang Kecamatan Onan Runggu sepanjang 1 Km dengan lebar 6 meter.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kominfo Samosir, Rohani Bakkara, Jumat (11/6).
"Kegiatan ini merupakan bagian dari Program 100 hari kerja Bupati Samosir, untuk membuka akses-akses jalan antar desa sebagai bagian dari peningkatan Infrastruktur jaringan jalan.
Pembukaan ruas jalan ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar Sitamiang dan Pangasean dalam rangka peningkatan aksesibilitas pertanian dan perekonomian serta akan mendorong tumbuhnya kreasi dan inovasi masyarakat dan akan terbukanya objek-objek wisata baru dalam mendukung Danau Toba sebagai Destinasi Super Prioritas.
Pemerintah Kabupaten Samosir mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung kegiatan pembukaan ruas jalan Pangasean - Sitamiang," ujar Rohani.
Masyarakat sekitar melalui Tulus Gultom, mengapresiasi program itu dan warga masyarakat mendukung kegiatan itu secara iklas lahannya diberikan kepada Pemerintah untuk dibangun jalan penghubung tanpa uang ganti rugi.(BG/TS)