NEWSPERISTIWASUNUT

Eksekusi D'Caldera Coffe, Puluhan Orang Datangi Polrestabes Medan, Minta Rekannya Dilepas

Rabu, 13 Juli 2022, 16:53 WIB
Last Updated 2022-07-13T09:53:27Z

Buntut eksekusi D'Caldera Coffe Medan, Puluhan peserta aksi melakukan unjuk rasa di depan Polrestabes Medan menuntut agar temannya dibebaskan.


MEDAN-BERITAGAMBAR :

Buntut dari penahanan sejumlah massa yang menolak pengeksekusian dan pengosongan D'Caldera Coffe, puluhan orang datangi Polrestabes Medan.


Kedatangan puluhan orang ini ke depan Polrestabes Medan untuk melakukan unjuk rasa.


Mereka menuntut agar polisi segera membebaskan rekan mereka yang ditangkap, saat penolakan pengeksekusian D'Caldera Coffe, di Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan.


Sesampainya di depan Polrestabes Medan, mereka langsung menyampaikan orasinya di hadapan polisi yang sedang berada.


"Kita meminta agar semua tahanan yang ada sekarang segera dibebaskan tanpa terkecuali. Kami percaya bahwa Kapoltabes Medan, akan segera merespons apa yang menjadi aspirasi kami diluar ini," kata seorang wanita yang berorasi.


Sambil berorasi, ia juga menyampaikan akan mendatangkan massa yang lebih banyak lagi, jika tuntutan nya tidak ditanggapi.


"Masih ada kawan - kawan yang akan datang bergabung di sini, untuk memberikan solidaritasnya kepada aktivis yang di tahan di di dalam," teriaknya.


Tak lama, petugas kepolisian pun datang dan langsung menjumpai peserta aksi.


Polisi langsung meminta sejumlah perwakilan peserta aksi untuk masuk ke dalam guna melakukan mediasi kepada petugas.


Selang beberapa menit, sejumlah perwakilan dari peserta aksi masuk ke dalam untuk melakukan mediasi.(BG/MED)

TRENDINGMore