NEWSPERISTIWASUMUT

IRT Warga Medan Ditangkap Satres Narkoba Polres Tebing Tinggi

Selasa, 22 November 2022, 12:03 WIB
Last Updated 2022-11-22T05:11:29Z

Mapolres Kota Tebing Tinggi.


TEBINGTINGGI-BERITAGAMBAR:
Seorang ibu rumah tangga (IRT) paruh baya, Nurhayati alias Iwok (52) warga Jalan Aluminium IV, Gg Lestari, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, ditangkap Satres Narkoba Polres Tebin Tinggi karena kedapatan memiliki narkoba jenis sabu-sabu.


Kasat Narkoba Polres Tebingtinggi melalui Kasi Humas AKP Agus Arianto kepada wartawan, Selasa (22/11), membenarkan adanya penangkapan seorang perempuan IRT warga Medan karena memiliki sabu.


"Perempuan tersebut ditangkap di salah satu rumah di kawasan Jalan Pala, Kelurahan Bandar Utama, Kecamatan Tebing Tiingi Kota, Kota Tebing Tinggi pada hari Sabtu subuh (19/11) karena memiliki sabu seberat 1,71 gram," jelas AKP Agus Arianto.


Disebutkan, dari pelaku diamankan barang bukti 4 bungkus plastik berisikan serbuk kristal yang diduga narkotika jenis sabu dengan berat kotor 2,29 gram dan berat bersih 1,71 gram, 14 bungkus plastik kosong, 2 sekop sabu terbuat dari pipet plastik dan 1 dompet warna pink.


Akibat perbuatannya, pelaku terancam dijerat pasal 114 ayat (1), subs pasal 112 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.


Sebelumnya, petugas Satres Narkoba Polres Tebing Tinggi juga meringkus Franco Jaya alias Aceng (32) warga Jalan Tusam II Kelurahan Deblod Sundoro Kecamatan Padang Hilir Kota Tebing Tinggi.


"Pelaku ditangkap di kawasan Jalan Tusam II Kelurahan Deblod Sundoro Kecamatan Padang Hilir bersama barang bukti, 3 bungkus plastik transparan didalamnya berisi serbuk kristal warna putih diduga narkotika jenis sabu, berat bersih (netto) 0,12 gram, 1 bungkus kotak rokok, 1 bungkus plastik – plastik klip kosong dan 3 pipet plastik," papar Kasi Humas Polres Tebing Tinggi.


Akibat perbuatannya, pelaku Aceng terancam dijerat pasal 114 ayat (1), subs pasal 112 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.(BG/TT)

TRENDINGMore