BUDAYANEWSSAMOSIRSUMUT

Peresmian Tugu Raja Sidauruk di Samosir Meriah, Dihadiri Anggota DPRD Samosir Haposan Sidauruk

Rabu, 28 Desember 2022, 18:30 WIB
Last Updated 2022-12-28T11:30:51Z
Ketua Umum PURASIBI Pintor Dapot Sidauruk didampingi Anggota DPRD Samosir Haposan Sidauruk, Bendahara Ariston Sidauruk peresmian Tugu Raja Sidauruk di Lumban Dolok, Desa Simanindo. 


SAMOSIR -BERITAGAMBAR :

Peresmian Tugu Marga Raja Sidauruk di Lumban Dolok, Desa Simanindo Kecamatan Simanindo,Kabupaten Samosir dihadiri Ribuan Pomparan Raja Sidauruk Boru Bere, Ibebere, se-Indonesia (PURASIBI ), Rabu (28/12) berlangsung sangat meriah.


Kedatangan ribuan Pomparan PURASIBI yang dilaksanakan selama dua hari tanggal 28-29 Desember 2022.


Acara peresmian tugu dilaksanakan setelah selesai acara kebaktian yang dibawakan oleh Pastor Nelson Sitanggang.


Kotbah yang dikutip dikatakan bahwa orang Batak berpegang teguh adat istiadat, bersukacitalah kepada kalian yang miskin dan besar di hati Tuhan.


"Bangga kepada Raja Sidauruk yang telah membangun Tugu Raja Sidauruk, kami ikut berbahagia,"Kotbah Pastor Nelson Sitanggang.


Ketua Umum PURASIBI Pintor Dapot Sidauruk ST dalam sambutan bahwa punguan Sidauruk sedunia ini sudah memiliki SK Menhumkam yang terbit beberapa waktu lalu.


Serah terima asset ini tidak kepada perorangan, tetapi untuk seluruh marga Sidauruk sedunia berdasarkan SK Menhumkam dengan motto "Sidauruk Marsada Sidauruk Jaya"


Kemudian ada pepatah dulu satu hati untuk membangun Tugu Raja Sidauruk, dan terbukti pada saat hari nanti bahwa ada bukti serah terima buat kita, karna dulu ini polemik saya minta dari Oppung Vera langsung marah.


Tapi setelah selesai pembangunan tugu ini langsung menghadap kepada Oppung Vera ke Jakarta, dan saya katakan semua sudah selesai tugu ini, dan tugu ini tidak disalah gunakan.


Jadi saya sampaikan sebagai rasa terima kasih kepada panitia bona Pasogit, perantau dan tetap bekerja sama dengan panitia bona Pasogit, tugu sudah selesai di bangun.


Panitia Steering Committee yang dulu dibentuk di Bandung hotel Horizon oleh Barusman Sidauruk, Cintya Sidauruk, ketua se-Jabotabek Sahat Sidauruk, S H, dan ketua panitia pesta dan Sekjen serta Bendahara Ariston Sidauruk, dewan penasehat Haposan Sidauruk.(BG/TS)


 


TRENDINGMore