DAERAHNEWSSUMUTTABAGSEL

KPU Palas Bantah Tudingan Lakukan Pungli Rekrutmen PPK dan PPS

Kamis, 16 Februari 2023, 05:54 WIB
Last Updated 2023-02-15T22:54:35Z

 

Ketua KPU Padanglawas, Indra Syahbana Nasution, SH, MH didampingi Rahmat Habinsaran Daulay dan Amran Pulungan.

PALAS-BERITAGAMBAR : 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Padanglawas (Palas) membantah semua tudingan terhadap komisioner KPU Palas melakukan pungutan liar dalam rekrutmen anggota Panitia Pemiihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).


Ketua KPU Padanglawas, Indra Syahbana Nasution, bersama komisioner lain, termasuk Rahmat Habinsaran Daulay dan Amran Pulungan, Rabu (15/2), menyusul isu tudingan pungli yang dilakukan komisioner KPU.


Indra menjelaskan, bahwa mulai proses seleksi CAT untuk calon anggota PPK maupun PPS dilakukan secara terbuka. Bahkan begitu selesai seleksi sudah mengetahui peringkat masing-masing.


"Begitu selesai ujian langsung terlihat nilai masing-masing dan ditempel di papan pengumuman, jadi tudingan terhadap KPU Palas tersebut tidak berdasar", katanya.


Dimana sebelumnya ada beberapa orang yang mengatasnamakan mahasiswa dan pemuda Padanglawas melakukan aksi unjuk rasa ke kantor KPU Palas. 


Dan saat itu disarankan agar mereka supaya mengikuti prosedur atau peraturan yg berlaku dengan melengkapi berkas dengan melampirkan bahan bukti autentik, selanjutnya dilaporkan ke Bawaslu dan DKPP.


Karena itu diharap jangan sampai ada yang coba sengaja membuat gerakan berbentuk menghambat kegiatan tahapan Pemilu, sehingga bisa menghilangkan rasa percaya masyarakat terhadap penyelenggaraan pemilu. 


Kita berharap agar semua turut mensukseskan pemilu sebagai sarana integrasi bangsa. Dan mematuhi regulasi yangg berlaku dalam proses penyelenggaraan pemilu serentak tahun 2024.(BG/MAD)




TRENDINGMore