ASLABEKONOMINEWSSUMUTUMKM

Wujudkan UMKM Naik Kelas, HIPMI Batu Bara Silaturahmi Ke Pojok UKM Inalum

Kamis, 16 Februari 2023, 15:09 WIB
Last Updated 2023-02-16T08:09:12Z
Vice Presiden CSR/TJSL PT Inalum, Ali Hasian menjelaskan tentang Pojok UKM Inalum yang merupakan wadah pemasaran produk-produk UKM kepada Ketua Umum HIPMI Batu Bara, Yaser Hambali.


BATUBARA-BERITAGAMBAR:

Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Batu Bara, Yaser Hambali melakukan kunjungan silaturahmi ke Pojok UKM (Usaha Kecil dan Menengah) Inalum, di Kompleks Perkantoran PT Inalum, Kuala Tanjung, Kecamatan Sei Suka, Batu Bara, Sumatra Utara, Rabu (15/2/2023). 


Hambali yang didampingi Ketua Bidang Olahraga HIPMI Batu Bara, Edy Rustam, diterima Vice Presiden Corporate Social Responsibility/Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan 

(CSR/TJSL) PT Inalum, Ali Hasian. 


Dalam pertemuan itu Ali memaparkan, Pojok UKM Inalum telah terbentuk sejak enam bulan lalu, yang selama ini berjalan cukup baik.


Menurut dia, keberadaan Pojok UKM Inalum berkaitan dengan program CSR PT Inalum yang bertujuan untuk mengembangkan

usaha kecil dan menengah.


"Pojok UKM merupakan wadah untuk memasarkan produk-produk mitra binaan kita", kata Ali.


Dia menjelaskan, berbagai macam produk UKM yang dipasarkan di Pojok UKM Inalum. Antara lain, kacang toujin, keripik singkong, bawang goreng, dan abon ayam. 


"Selain itu, juga ada kain songket cantik yang bisa dibeli pengunjung", tuturnya.


Ali berharap, para pelaku UKM yang merupakan mitra binaan PT Inalum dapat lebih memperbanyak produk-produknya. 


Dia juga mengimbau perusahaan-perusahaan yang ada di kawasan Kuala Tanjung maupun di seputaran Batu Bara, agar dapat menyediakan pasar untuk UKM-UKM di daerah itu. 


"Sehingga produknya (UKM) dapat terjual, menciptakan lapangan kerja, perekonomian meningkat, dan masyarakat pun sejahtera", tuturnya.


Ketua Umum HIPMI Batu Bara, Yaser Hambali mengucapkan terima kasih kepada Vice Presiden CSR/TJSL PT Inalum yang telah memaparkan keberadaan dan aktivitas Pojok UKM Inalum. 


Menurut Hambali, dalam pertemuan itu pihaknya banyak mendapat masukan dan buah pemikiran yang dapat dijadikan sebagai acuan dalam upaya mewujudkan program 'Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Naik Kelas'. 


"HIPMI Batu Bara sangat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak dalam upaya mengembangkan dan membangun UMKM di Batu Bara", kata Hambali. (BG/REL)

TRENDINGMore