DAERAHNEWSSUMUT

Tim Dokter Hewan Pemkab Palas Periksa Kesehatan Hewan Kurban

Rabu, 28 Juni 2023, 17:21 WIB
Last Updated 2023-06-28T10:21:52Z

 

Tim dokter hewan dan petugas medik veteriner Dinas Perikanan dan Peternakan Palas lakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di hari Raya Idul Adha.

PALAS-BERITAGAMBAR : 

Tim dokter hewan Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Padanglawas (Diskannak Palas) melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban, baik lembu, kerbau dan kambing.


Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Palas, Agus Salim Hasibuan, SPt mengatakan, menjelang hari raya kurban, Idul Adha 1444 H/ 2023 M, hewan kurban yang masuk ke Padanglawas dilakukan pemeriksaan kesehatan.


Tim dokter Dinas Perikanan dan Peternakan melakukan pemantauan dan pemeriksaan hewan kurban langsung ke lapangan, termasuk ke lokasi penampungan dan penjual hewan ternak.


Hal itu dilakukan untuk memastikan hewan kurban merupakan hewan yang sehat dan layak konsumsi.


Kata Agus, dengan adanya pemeriksaan kesehatan hewan kurban ini, menghindari kekhawatiran adanya hewan ternak yang dijadikan kurban dalam kondisi sakit dan tidak layak konsumsi.


Tim dokter hewan dan petugas medik veteriner Dinas Perikanan dan Peternakan Palas turun langsung ke lokasi kandang peternak untuk melakukan pemeriksaan kesehatan hewan, karena dikhawatirkan ada yang sakit dan yang dapat menyebarkan penyakit hewan baik di lingkungan hewan ternak maupun manusia yang mengkomsumsi daging hewan kurban.(BG/PAL)

TRENDINGMore