MEDANNEWSUMUM

Gubsu Nyatakan Perang Lawan Begal, Siap Turunkan Satpol PP Bersenjata Double Stick

Kamis, 06 Juli 2023, 07:50 WIB
Last Updated 2023-07-06T00:50:16Z
Gubsu Edy Rahmayadi.


MEDAN-BERITAGAMBAR :

Aksi begal yang marak di Kota Medan dan sekitarnya, membuat Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, Kamis (6/7) mengaku geram. Ia siap berperang melawan para begal yang tak jarang membuat korbannya tewas.


Gubernur Edy Rahmayadi memaksa para begal menghentikan para aksinya. Jika tidak, ia akan melakukan tindakan tegas, berkoordinasi dengan pihak kepolisian.


Edy Rahmayadi menilai tindakan para begal tak bisa ditoleransi. Sebab selain merampas harta milik masyarakat, para begal juga tak segan-segan menghabisi nyawa korbannya.



Karena itu, jika para begal tak mau menghentikan aksinya, Edy Rahmayadi akan menurunkan Satpol PP Sumut dengan dilengkapi double stick, yang turun ke jalan memberantas begal jalanan itu.


“Jadi, kalau tidak bisa menghentikan, saya paksa menghentikan. Saya punya kekuatan Satpol Pol PP mau tak siapkan double stick. Double stick lima begal bawa parang, kalah dia itu,” ujar Edy Rahmayadi.


Mantan Pangdam I/BB itu mengatakan maraknya begal tersebut, tidak lepas dari peredaran narkoba. Sehingga membuat para remaja nekat melakukan aksi kejahatan jalanan.



“Jadi, jangan kau pakai narkoba itu. Yang pastinya, begal-begal itu berhenti lah,” pungkas Gubernur Sumut, didampingi Kadis Kominfo Ilyas S Sitorus dan Kepala BKAD Ismael P Sinaga, Kepala Bappeda Hasmirizal Lubis, dan Kepala Biro Adpim Achmad Rasyid Ritonga.(BG/MED)

TRENDINGMore