Gubsu Edy Rahmayadi serahkan penghargaan kepada Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu. |
MEDAN-BERITAGAMBAR :
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi memberikan penghargaan atas keberhasilan 14 Pemda di Sumut meraih prestasi opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) mulai dari 5 kali berturut ke atas.
Penghargaan itu diberikan langsung dalam acara Kick Off Meeting Opini WTP Laporan Keuangan Pemprov Sumut dan Pemkab/Pemko Tahun Anggaran 2023 di Hotel Adimulia Medan, Jalan Pangeran Diponegoro Medan, Senin (14/8)..
Dari 14 Pemda tersebut, Pemkab Labuhanbatu Selatan mencatatkan 10 kali berturut opini WTP. Kemudian Pemkab Tapanuli Selatan, Tapanuli Utara dan Dairi sebanyak 9 kali berturut.
Gubenur Edy Rahmayadi mengapresiasi capaian ke-14 daerah atas raihan opini WTP mulai 5 kali berturut sampai ke atasnya. Ia bahkan menginstruksikan Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sumut Ismail Sinaga mengganjar mereka dengan bonus.
“Saya sebelum lupa nanti, Ismail, walaupun tanggal 5 September nanti aku udah selesai, tapi saya minta sudah kau mulai apresiasi, bantuan, apa yang bisa kau berikan bantuan dari provinsi ini, berdasarkan prestasi WTP ini,” ujar Edy Rahmayadi.
Ditambahkan Edy Rahmayadi, opini WTP sampai saat ini masih menjadi satu-satunya pengakuan di Indonesia atas ketepatsasaran pengelolaan keuangan APBD.
Inilah daftar 14 Pemda di Sumut meraih opini WTP mulai 5 kali berturut ke atas:
1. Pemkab Labuhanbatu Selatan 10 kali.
2. Pemkab Tapanuli Selatan 9 kali.
3. Pemkab Tapanuli Utara 9 kali.
4. Pemkab Dairi 9 kali.
5. Pemkab Humbang Hasundutan 7 kali.
6. Pemkab Toba 7 kali.
7. Pemkab Samosir 6 kali.
8. Pemkab Asahan 6 kali.
9. Pemko Tebing Tinggi 5 kali.
10. Pemkab Batubara 5 kali.
11. Pemko Gunungsitoli 5 kali.
12. Pemko Sibolga 5 kali.
13. Pemkab Deli Serdang 5 kali.
14. Pemkab Serdang Bedagai 5 kali.(BG/MED)