DAERAHNEWSSUMUT

Polisi Gerebek Gudang yang Diduga Jadi Tempat Pengoplos Elpiji Bersubsidi

Rabu, 18 Oktober 2023, 15:35 WIB
Last Updated 2023-10-18T08:35:37Z
Gudang pangkalan gas elpiji diduga tempat pengoplosan dipasang police line.


BATUBARA-BERITAGAMBAR :


Warga Desa Titi payung, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara heboh melihat puluhan polisi melakukan penggerebekan di gudang pangkalan gas elpiji, Selasa (17/10/23) sekira pukul 17.30 WIB.


Gudang tersebut diduga mengoplos (memindahkan) gas elpiji subsidi isi 3 kg ke tabung elpiji non subsidi isi 12 kg. Pada penggerebekan tersebut, petugas mengamankan ratusan tabung isi 3 kg dan isi 12 kg ke atas 3 truk roda 6 dan 2 truk pick up.


Selain mengamankan ratusan tabung elpiji, petugas juga mengamankan barang bukti berupa timbangan dan juga 6 orang pekerja. Usai penggerebekan petugas memasang police line di lokasi gudang.



Informasi yang dihimpun di lapangan, disebutkan pemilik gudang pangkalan elpiji yang digerebek diduga seorang pria inisial AD. Ada yang menyebut AD juga memiliki toko barang-barang elektronik di Kecamatan Sei Suka.


Selanjutnya seluruh truk bermuatan tabung gas elpiji dibawa menuju gudang SPPBE PT. Sagasta Abadi Sentosa di Desa Sukaraja Kecamatan Air Putih. Di tempat ini, seluruh barang bukti dititipkan.


Sementara itu Plt Kasi Humas Polres Batu Bara Iptu Abdi Tansar, Rabu (18/10) kepada wartawan membenarkan penggerebekan tersebut.



“Benar bang, penggerebekan itu dilakukan Tim Tipiter Mabes Polri. Sedangkan keberadaan personel Polres Batubara hanya mendampingi saja,” jelas Abdi.


Karenanya Abdi mengaku tidak mengetahui secara rinci penggerebekan tersebut. Juga belum diperolehnya informasi keberadaan 6 orang yang diamankan dari gudang saat penggerebekan. (BG/BB)

TRENDINGMore