Kebakaran dahsyat di Desa Wonosari, Kec.Sinunukan, Kab. Madina, Kamis (16/11) sekira pukul 10.30, menghanguskan 10 rumah diduga akibat korsleting arus pendek. |
MADINA-BERITAGAMBAR :
Kebakaran dahsyat di Desa Wonosari Kec.Sinunukan, Kab. Mandailing Natal, Kamis (16/11) sekira pukul 10.30, menghanguskan 10 rumah diduga korsleting arus pendek.
Kasatpol PP dan Damkar Kabupaten Mandailing Natal Yuri Andri, Jumat (17/11) mengatakan kebakaran yang terjadi melanda rumah mayoritas terbuat dari kayu.
“Kerugian materi diperkirakan Rp500 juta,” ujar Yuri.
Dijelaskan, tidak ada korban jiwa, api dipadamkan berkat bantuan alat pemadam kebakaran dari PT Sago Nauli, PT Palmaris, PT Geuri dan Dankar Madina dan dibantu oleh sebagian masyarakat.
“Korban kebakaran saat ini di rumah tetangga atau famili terdekat,” ujar Kasatpol PP dan Damkar Yuri Andri.(BG/MAD)