DAERAHNEWSSUMUT

Bupati Madina Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Hutapuli

Kamis, 02 November 2023, 18:25 WIB
Last Updated 2023-11-02T11:25:59Z
Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution bersama rombongan meninjau korban kebakaran Desa Hutapuli, Kec. Siabu, Kab. Madina, sekaligus menyerahkan bantuan.


MADINA-BERITAGAMBAR :

Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution bersama rombongan meninjau lokasi kebakaran Desa Hutapuli, Kec. Siabu, Kab. Madina, sekaligus menyerahkan bantuan kepada para korban, Kamis (2/11).


Peristiwa kebakaran ini terjadi Rabu (1/11) menjelang tengah malam, yang mengakibatkan empat rumah hangus terbakar.


Seusai salat zuhur di Masjid Agung Nur Ala Nur Panyabungan, bupati dan rimbongan menuju lokasi musibah.


Bupati langsung meninjau kondisi rumah terbakar. Setelah itu, bupati dan sejumlah OPD masuk ke rumah tempat pemilik rumah terbakar mengungsi kemudian berkomunikasi dengan para korban.


Dalam keterangannya, bupati menyebut, telah memerintahkan Camat Siabu Syukur Soripada Nasution agar berupaya menggalang dana dari para dermawan agar para korban semakin terbantu.


Pemerintah daerah, kata bupati, selalu hadir membantu apabila ada masyarakat ditimpa musibah seperti musibah kebakaran.


“Ini musibah, tidak ada satu orang pun yang menginginkannya. Tentu, musibah ini menambah keimanan, ketakwaan. Pemerintah hadir, Insya Allah setiap musibah yang menimpa warga, pemerintah daerah selalu ikut serta membantu,” ucap bupati.


Bupati Madina mengungkap dugaan sementara penyebab kebakaran rumah di Hutapuli yang terjadi pada Rabu malam akibat korsleting listrik dari plafon rumah.


“Menurut laporan Pak Camat, api datang dari plafon dan diperkirakan untuk sementara penyebabnya akibat arus pendek,” terangnya.


Bupati berharap, Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyikapi dengan serius terkait kondisi kabel listrik. PLN diharap melakukan upaya perbaikan atau mengganti kabel yang sudah berumur puluhan tahun.


“Kebakaran ini cukup beruntun. Rata-rata yang kita dengar apabila ada kebakaran, sumber api dari atap. Ini menjadi catatan bagi kita dan kita (Pemkab Madina) sudah surati PLN agar disikapi dengan serius,” ungkap Sukhairi.(BG/MAD)

TRENDINGMore