DAERAHNEWSSUMUT

DPD KNPI Paluta Dikukuhkan

Minggu, 05 November 2023, 15:58 WIB
Last Updated 2023-11-05T08:58:57Z
Bupati Padang Lawas Utara (Paluta) Andar Amin Harahap, diwakili oleh Sekretaris Daerah Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, menghadiri Pelantikan Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).


PALUTA-BERITAGAMBAR  :

Bupati Padang Lawas Utara (Paluta) Andar Amin Harahap, diwakili oleh Sekretaris Daerah Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan,  menghadiri Pelantikan Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Paluta di Ballroom Hotel Sapadia Gunungtua, Jumat (3/11).⁣

Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua DPRD, Para Asisten dan Staf Ahli, Pimpinan OPD, Ketua KNPI Provinsi Sumatera Utara, Ketua KNPI Kabupaten Paluta, Ketua KNPI Kecamatan, dan tamu undangan lainnya.⁣

Bupati mengucapkan selamat atas Pelantikan KNPI Paluta, semoga dalam kepengurusannya ke depan dapat lebih baik, dapat lebih mempererat jalinan komunikasi dan kerja sama yang baik di internal DPD KNPI maupun dengan Pemerintah Daerah.⁣

Saya menyambut baik atas terlaksananya kegiatan ini karena selain mempererat hubungan silaturahmi dan kerja sama, juga ini menjadi wadah wahana transformasi kepemimpinan bangsa, dengan iringan doa dan harapan, semoga dapat meningkatkan eksistensi dan wewenangnya.⁣

DPD KNPI Kabupaten Paluta diharapkan mampu ikut bersinergi dan terlibat dalam hal pembangunan dengan Pemerintah Daerah serta ikut membangun Paluta Bumi Balakka tercinta yang beriman, cerdas, maju, dan beradat.⁣

Semoga dengan kehadiran KNPI dimanapun berada akan membawa hikmah yang besar terutama bagi generasi muda di Kabupaten Paluta.⁣(BG/PLU)


TRENDINGMore