DAERAHNEWSPOLITIKSUMUT

Ijeck dan Ashari Tambunan Pendatang Baru yang Siap Getarkan Perebutan Kursi DPR RI Dapil Sumut I

Senin, 06 November 2023, 15:02 WIB
Last Updated 2023-11-06T08:02:00Z

 

Ijeck dan Ashari Tambunan Pendatang Baru yang Siap Getarkan Perebutan Kursi DPR RI Dapil Sumut I

MEDAN-BERITAGAMBAR :

Menarik memang Daftar Calon Tetap (DCT) Anggota Legislatif DPR RI di Pemilu 2024 yang telah diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Sabtu (4/11).



Dihuni mereka para pesohor, membuat peta persaingan di Dapil Sumut 1, yang terdiri dari Kota Medan, Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Deli Serdang, dan Kabupaten Serdang Bedagai itu, begitu ketat.


Persaingan semakin sengit lagi dengan hadirnya wajah pendatang baru, yakni Musa Rajeksjah atau Ijeck nomor urut 1 dari Partai Golkar.


Adalah Ijeck, Ketua Golkar Sumut yang baru saja mengakhiri masa jabatannya sebagai Wakil Gubernur Sumut. Berbekal dari dua indikator itu, kans Ijeck, anak dari Haji Anif itu sangat diperhitungkan melenggang ke Senayan.


Kemudian pendatang baru lainnya, yakni Ashari Tambunan (1) dari PKB. Menjabat dua periode sebagai Bupati Deli Serdang, membuat Ashari Tambunan bukan sekedar pendatang baru.



Apalagi nama Ashari Tambunan yang juga salah satu tokoh ternama Nahdlatul Ulama (NU) di Sumut itu, sudah dikenal luas masyarakat Sumut, khususnya warga Deli Serdang.


Ijeck dan Ashari pun bakal menjadi pesaing berat para Caleg DPR dari partai lainnya di Dapil 1. Mereka dipastikan bersiap menghadapi nama tenar lainnya, seperti Menkumham Yasonna H Laoly (1) dari PDIP.



Lalu ada Sofyan Tan (2) dari PDIP, Meutia Hafid (2) dari Golkar, Romo HR Muhammad Syafii (1) da Muhammad Husni (4) keduanya dari Gerindra, dan Prananda Surya Paloh (1) dari NasDem. Mereka adalah incumbent juga.


Kemudian ada nama yang tak asing bagi masyarakat, “Raja Minyak dari Medan” Ruhut Poltak Sitompul (4) dari PDIP, Maruli Siahaan (5) dari Golkar, Edwin Pamimpin Situmorang (2) mantan Jamintel Kejagung, Rahudman Harahap (3) mantan Wali Kota Medan, Abdillah (4) mantan Wali Kota Medan, Oegroseno (7) Mantan Wakapolri, masing-masing dari NasDem.




Dari Partai Gelora di antaranya ada nama Muhammad Hafez (1) dan Satria Yudha Wibowo (2), keduanya mantan Anggota DPRD Sumut. Kemudian Tifatul Sembiring (1) dan Hidayatullah (2) dari PKS, dimana keduanya berstatus incumbent.


Tak hanya itu, ada juga Kodrat Shah (1) dari Hanura yang kini Sekjen Hanura dan Ketua MPW PP Sumut, serta Mulfacfri Harahap (1) calon incumbent dan Ibrahim Sakti Batubara (2) dari PAN.



Tak ketinggalan, ada Muhammad Lokot Nasution (1) yang juga Ketua Demokrat Sumut, Hendrik Sitompul (2) calon incumbent. Lalu Nezar Dzoeli (1) dari PSI, serta Tengku Erry Nuradi (1) mantan Gubernur Sumut dari Perindo, serta Jafaruddin Harahap (1), Ketua PPP Sumut.(BG/MED)


TRENDINGMore