DAERAHNEWSSUMUTUMUM

Tour de Samosir dan CV Exaudi Consultant Bantu Beras ke Korban Banjir Bandang di Sihotang

Senin, 20 November 2023, 14:06 WIB
Last Updated 2023-11-20T07:08:30Z

 

Jorotta Lumbangaol dari Tour de Samosir dan CV Exaudi Consultant memberikan bantuan beras ke Korban Banjir Bandang di Sihotang.

SAMOSIR-BERITAGAMBAR :

Tour de Samosir dan CV. Exaudi Consultant menyerahkan bantuan 80 karung beras kepada Korban Pasca bencana banjir bandang di Tiga Desa di Kenegerian Sihotang Kecamatan Harian Kabupaten Samosir, Senin (20/11) di Posko pengungsian.


Akibat tingginya tingkat curah hujan beberapa belakang ini mengakibatkan naiknya volume air dari puncak perbukitan yang tak lagi mampu diserap oleh tanah mengakibatkan banjir bandang pada tanggal Senin (13/11/2023) lalu, yang menimbulkan 1 korban jiwa, beberapa rumah warga, gedung PAUD, gedung Kades, gedung SMPN 2 Harian dan ratusan hektar lahan pertanian.


Dalam kesempatan itu, menjelaskan bantuan beras tersebut berasal dari bantuan sukarela pengurus Tour de Samosir dan Exaudi Consultant.


“Tentunya besar harapan kita melalui bantuan beras ini setidaknya dapat meringankan beban para rekan kita yang terkena dampak banjir ini,” kata Jorotta.


Lebihlanjut, dirinya berpesan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga lingkungan khususnya pada daerah resapan air.


Tak lupa, dirinya memberikan apresiasi kepada TNI dan Polri, BPBD, Camat, Kepala Desa, BUMN dan BUMD dan perusahaan swasta yang telah ikut andil sigap membantu para korban banjir.(BG/REL)

TRENDINGMore