![]() |
Kapolda Sumut Irjen Pol Agung dan PJ Gubsu Hasanuddin, meninjau lokasi banjir dan longsor di Kecamatan Baktiraja. |
HUMBAHAS-BERITAGAMBAR :
Proses pencarian evakuasi korban banjir dan longsor di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara (Sumut) terus dilakukan oleh Tim Gabungan Tni-Polri dan BPBD Sumut. Untuk melakukan percepatan proses pencarian terhadap korban, maka Polda Sumut tambah tenaga personel.
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi mengatakan, sebanyak 109 personel Polda Sumut dari Yon B dan Pasmob 1 telah berada di lokasi bencana untuk melakukan pencarian para korban. Sedangkan jumlah korban yang sudah dievakuasi sebanyak tiga orang.
“Korban sudah tiga orang ditemukan. Kita juga lakukan penambahan personel untuk mempercepat proses pencarian,” kata Hadi, Senin (4/12) siang.
Ditambahkan Hadi, adapun nama-nama korban yang sudah ditemukan antara lain bernama Diana Sinaga alami luka ringan, Dian Lubis meninggal dunia dan Tiamin Sinambela meninggal dunia.
Diberitakan sebelumnya, Kombes Hadi mengatakan pihaknya telah menurunkan personel Brimob Polda Sumut sebanyak seratus orang personel. (BG/MED)