Bangunan ruko kosong di Jalan DI Panjaitan terbakar. |
PEMATANGSIANTAR-BERITAGAMBAR :
Satu bangunan Ruko kosong yang terletak di Jalan D.I Panjaitan, Kecamatan Siantar Marimbun, Kota Pematangsiantar terbakar pada Selasa (23/7/2024) pagi sekitar pukul 07.20 WIB.
Api besar dan asap tebal yang muncul dari depan ruko membuat masyarakat setempat heboh. Namun, masyarakat tidak dapat berbuat banyak, karena gerbang tuko masih tertutup rapat atau terkunci.
Kepala Seksi SDM, Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pematangsiantar, Rencus Sitompul mengatakan, saat ini personil Damkar sudah menuju lokasi dan segera melakukan pemadaman.
“Personil sudah menuju lokasi untuk pemadaman,” ucap Rencus.
Tampak juga pihak kepolisian mengamankan lokasi, dimana TKP kebakaran merupakan lokasi ramai pengendara. (BG/PS)