DAERAHNEWSSUMUT

HUT ke-21 Samosir, Gubernur Sumut Serahkan Aset Rumah Dinas Kepada Bupati Samosir

Kamis, 06 Maret 2025, 15:32 WIB
Last Updated 2025-03-06T09:15:33Z

Bupati Samosir Vandiko T Gultom bersamabGubsu Bobby Nasution, menghadiri perayaan HUT ke 21 Kabupaten Samosir di Halaman Kantor Bupati Samosir, Kamis (6/3/2025)

 


SAMOSIR-BERITAGAMBAR :

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) M Bobby Afif Nasution resmi menyerahkan aset Pemerintah Provinsi Sumatera Utara berupa tanah dan bangunan rumah kepada Pemerintah Kabupaten Samosir untuk di jadikan sebagai rumah Dinas Bupati di jalan Danau Toba No. 1 Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir. 


Gubsu Bobby Nasution, langsung menyerahkan tanah dan bangunan rumah Dinas Bupati tersebut saat menghadiri perayaan HUT ke 21 Kabupaten Samosir di Halaman Kantor Bupati Samosir, Kamis (6/3/2025). 


Pengumuman penyerahan aset berupa rumah Dinas milik Pemerintah Provinsi Sumatera Utara tersebut langsung mendapat tepuk tangan yang meriah dari seluruh undangan yang hadir. 


“Ini kado Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk Pemerintah Kabupaten Samosir, “ujar Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Afif Nasution yang juga langsung mendapat tepuk tangan yang meriah dari seluruh undang termasuk Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dan wakil Bupati Samosir.


Sebelumnya Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) telah mengirimkan surat kepada Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom untuk meninggalkan rumah dinasnya melalui surat resmi Pemprov Sumut bernomor: 000.2.3.2/8474/2023 


Pengosongan aset milik Pemerintah Provinsi Sumatera Utara itu juga ditandatangani oleh Sekretaris Daerah Pemprov Sumut Arief Sudarto Trinugroho 14 Juli 2023 yang lalu dan direncanakan sebelumnya akan diperbaiki oleh Pemprov Sumut untuk dijadikan mess Pemprov Sumut. (BG/TS) 



TRENDINGMore