LABUHANBATU-BERITAGAMBAR :
Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H. bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Labuhanbatu melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi dalam rangka halal bihalal pasca Idulfitri 1446 H, Rabu (16/4/2025).
Kunjungan pertama dilakukan ke kediaman Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Labuhanbatu yang berada di Komplek Yayasan Perguruan Islam (YPI) Nur Ibrahimy, Jalan Sisingamangaraja, Rantauprapat, Kecamatan Rantau Utara.
Dalam kunjungan ini, Kapolres dan rombongan disambut hangat oleh Ketua MUI. Suasana pertemuan berlangsung akrab dan penuh kekeluargaan. Mereka saling bertukar pandangan mengenai pentingnya menjaga kerukunan umat beragama serta kerja sama antara ulama dan kepolisian untuk menciptakan keamanan di tengah masyarakat.
Setelah itu, rombongan melanjutkan silaturahmi ke rumah Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Labuhanbatu yang berada di Kelurahan Ujung Bandar, Kecamatan Rantau Selatan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara kepolisian dan tokoh agama, sekaligus menjaga suasana aman dan damai di wilayah Labuhanbatu, terutama setelah perayaan Idulfitri.
Kapolres berharap kegiatan seperti ini bisa mempererat tali silaturahmi, membangun kebersamaan, dan menjaga kerukunan antarumat beragama di Kabupaten Labuhanbatu