MEDANNEWSPERISTIWA

Polres Pelabuhan Belawan Amankan 3 Residivis Pelaku Pungli di Simpang KIM Medan Deli

Minggu, 06 April 2025, 17:00 WIB
Last Updated 2025-04-06T10:00:28Z

 

Polres Pelabuhan Belawan Amankan tiga residivis pelaku pungli di Simpang KIM Medan Deli yang uang dari pungli untuk membeli narkotika.

MEDAN-BERITAGAMBAR :

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan amankan 3 pemuda pelaku pungutan liar (pungli) di Jalan KL Yos Sudarso, Simpang Kawasan Industri Medan (KIM), Medan Deli, Minggu pagi (6/4/2025),


Tiga pelaku, yakni Benny (40), Dana (36), dan Yukiansyah (26). Tiga pemuda pengangguran itu melakukan pungli, uangnya untuk membeli narkotika.


Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Oloan Siahaan, melalui Kabag Ops AKP Pittor Gultom, menjelaskan penangkapan dilakukan saat Tim Macan sedang melaksanakan patroli malam hari guna mengantisipasi gangguan kamtibmas dan kejahatan jalanan.


“Saat melintas di lokasi Minggu dinihari, tim mendapati para pelaku sedang melakukan pungli terhadap pengemudi truk yang melintas. Tanpa menunggu lama, ketiganya langsung diamankan di tempat,” jelas AKP Pittor Gultom.


Menurutnya, ketiga pelaku langsung dibawa ke Polres Pelabuhan Belawan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Dari hasil pemeriksaan awal, ditemukan bahwa ketiganya merupakan residivis yang kerap meresahkan para pengendara truk yang melintas di kawasan tersebut.


“Setelah dilakukan tes urine, ketiganya juga terbukti positif menggunakan narkoba yang dibeli dari hasi pungli,” ujar Gultom.


Dikatakannya, Polres Pelabuhan Belawan tidak akan mentolerir segala bentuk tindakan premanisme dan kejahatan jalanan. “Kami akan terus melakukan patroli rutin, khususnya di jam rawan, untuk memastikan wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan tetap aman dan kondusif,” pungkasnya.(BG/MED) 


TRENDINGMore