DAERAHMEDANUMUM

Wali Kota Medan Lantik Dewan Pengawas dan Dewan Hakim

Rabu, 16 April 2025, 18:01 WIB
Last Updated 2025-04-16T11:01:20Z

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas melantik Dewan Pengawas dan Dewan Hakim (DPDH) di Gedung Serbaguna TP PKK Kota Medan


MEDAN-BERITAGAMBAR :

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas melantik Dewan Pengawas dan Dewan Hakim (DPDH) di Gedung Serbaguna TP-PKK Kota Medan Jalan Rotan, Rabu (16/4/2025).


DPDH nantinya bertugas melakukan pengawasan dan penilaian terhadap seluruh qori dan qoriah yang tampil selama pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-58 Tingkat Kota Medan Tahun 2025 yang berlangsung mulai 19-26 April di Jalan Kol L Yos Sudarso, Kelurahan Kota Bangun, Kecamatan Medan Deli. 


Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Pelantikan oleh Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kota Medan Abu Kosim. Setelah itu dilanjutkan dengan pelantikan yang dilakukan langsung Rico Waas serta diikuti penandatanganan naskah pelantikan serta pemasangan baju toga.


Kakan Kemenag Kota Medan H Impun Siregar, Ketua umum LPTQ Kota Medan H M Sofyan, Ketua MUI Kota Medan Hasan Maksum, Ketua Baznas Kota Medan Muhammad Nursyam, Ketua FKUB Kota Medan Muhammad Yasir Tanjung, dan Camat Medan Petisah Arafat Syam turut menghadiri pelantikan tersebut. 


Dalam sambutannya, Rico Waas mengatakan, MTQ ke-58 Tingkat Kota Medan ini hanya menghitung hari lagi. Diharapkannya, seluruh stakeholder dapat mempersiapkan festival pemuliaan Al Quran ini dengan baik, serta seluruh perangkat daerah harus bersinergi untuk mematangkannya.


“Alhamdulillah, segala persiapan mulai dari lokasi acara, tenda, pawai dan lain sebagainya telah disiapkan dengan baik. Namun itu semua tidak lengkap tanpa adanya DPDH yang menilai para peserta nantinya,” kata Rico Waas.


Sekaitan itu, Rico Waas berpesan agar Dewan Pengawas melakukan pengawasan dengan baik, dan kepada Dewan Hakim agar melakukan penilaian secara objektif.


"Meski ini hanya jabatan sementara, namun bila dikerjakan dengan niat yang baik, maka bapak dan ibu telah menjadi saksi kemajuan Islam di masa mendatang, serta menjadikan insan yang cinta Al Qur'an," pesannya.(BG/MED) 



TRENDINGMore